Politisi Gerindra Endah Suwarni : Deklarasi Kyai, Ustad dan Ustadzah se Kabupaten Bandung Peluang Besar Bagi Kemenangan Prabowo - Gibran


Soreang Kab Bandung - PojokPolitik.online

Endah Suwarni SH, MK.n anggota Komisi 2 DPRD Provinsi Jawa Barat menyambangi acara deklarasi pemenangan pasangan capres dan cawapres Prabowo - Gibran oleh para kyai, ustadz dan ustadzah kampung yang ada di Kabupaten Bandung yang mengambil tempat di Hotel Sutan Raja Soreang Kabupaten Bandung pada Jum'at (9/2/2024) 

Politisi Partai Gerindra ini menyampaikan kepada media bahwa dirinya secara resmi di undang untuk menghadiri acara deklarasi tersebut. Endah juga menyatakan bahwa deklarasi ini bertujuan untuk memenangkan pasangan Prabowo - Gibran hanya 1 putaran.

Baca Juga  :  Ketua Partai Gelora Jawa Barat Terjun Langsung Memimpin Perkuatan Jaringan dan Kaderisasi Hingga ke Tingkat Desa

" Kedatangan saya ke acara deklarasi tersebut karena saya berasal dari partai Gerindra sebagai partai pendukung pasangan Prabowo - Gibran sekaligus sebagai calon legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil 2) Kabupaten Bandung ", ujar Endah. 


Endah Suwarni juga menambahkan dalam acara deklarasi itu, dirinya juga menyampaikan visi, misi dan program kerja ketua umum partai Gerindra Prabowo Subianto. Terutama yang menarik perhatian dirinya adalah adanya bantuan khusus untuk para santri juga untuk para ustadz dan ustadzah yang selama ini kurang diperhatikan, terutama yang tinggal di perkampungan. 

Baca Juga : Jangan Salah Pilih! Caleg DPRD Kab. Bandung ini Mengajak Pemilih Untuk Memberikan Hak Pilih Secara Tepat

Endah juga menyoroti kurangnya pendidikan dan pelatihan bagi para santri terkait program wirausaha yang kini sedang di galakkan oleh pemerintah. Karena menurutnya dengan adanya pelatihan kewirausahaan tersebut diharapkan para santri mendapatkan keahlian berwiraswasta dan mampu juga menciptakan lapangan kerja. Menurut Endah, banyak hal terkait wirausaha yang dapat di kembangkan dari pesantren seperti pertanian, perikanan, peternakan dan yang lainnya. 

Anggota Komisi 2 DPRD Provinsi Jawa Barat tersebut juga bersyukur dapat hadir dalam acara deklarasi tersebut karena dapat bersilaturahmi dengan para kyai, ustadz dan ustadzah yang hadir. 

Baca Juga : Sibuk Nyaleg dari PAN, Selvi Kitty Kini Sempat Kangen Nyanyi

Lewat silaturahmi yang terjadi, Endah berharap para kyai, ustadz dan ustadzah bisa berkomunikasi secara langsung dengan dirinya selaku wakil rakyat yang duduk di legislatif. 

"Insya Allah dengan silaturahmi antara saya dan para kyai, ustadz maupun ustadzah yang hadir, aspirasi mereka bisa saya dengar secara langsung dan bisa saya masukkan kedalam program kerja saya selaku anggota legislatif di DPRD Provinsi Jawa Barat, " ucap Endah. 

Baca Juga : Yahya Rijalul Jihad pengusaha milenial yang punya cita cita mensejahterakan masyarakat dari sampah plastik

Endah juga mencontohkan tentang bantuan mobil Al Qur'an keliling yang telah berhasil di realisasikan untuk MTS An Nur di Kabupaten Bandung. Selain itu, masih banyak bantuan yang lain yang dapat di upayakan. Terlebih untuk sekolah atau pesantren yang terletak di pelosok daerah di Jawa Barat.


AP

Post a Comment

أحدث أقدم